Mencekam, RS Indonesia di Gaza Tampung Korban Luka dan Tewas Akibat Serangan Israel

  • 7 bulan yang lalu
GAZA, KOMPAS.TV - Senin (9/10/2023), pukul 04.00 pagi waktu setempat Rumah Sakit Indonesia di Gaza sibuk melayani korban serangan Israel. Ambulance sedang sibuk membawa para korban.

Kondisi pagi hari sangat mencekam di Gaza.

Sejak Senin subuh, Rumah Sakit Indonesia di Gaza sudah menangani 400 korban terluka dan 60 orang meninggal karena serangan bom militer israel.

Sementara 700 orang warga Israel meninggal akibat serangan dari kelompok Hamas.

Akibat serangan Israel dan Hamas di jalur Gaza, total korban dari kedua belah pihak mencapai 1.100 jiwa.

Rilis resmi Kementerian Luar Negeri RI sejauh ini terkait situasi di Gaza antara lain, hingga saat ini tidak ada WNI yang menjadi korban.

Pemerintah Indonesia melalui KBRI Amman, KBRI Cairo dan KBRI Lebanon terus memantau situasi terakhir WNI dan berkoordinasi dengan simpul-simpul WNI di Gaza.

Dalam catatan KBRI, jumlah WNI yang berdomisili di wilayah Gaza sebanyak 13 orang.

Hotline KBRI Amman 96 2779150407.

Baca Juga Militer Israel Rilis Rekaman Detik-Detik Luncurkan Serangan Udara ke Hamas di https://www.kompas.tv/video/450610/militer-israel-rilis-rekaman-detik-detik-luncurkan-serangan-udara-ke-hamas




Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/450616/mencekam-rs-indonesia-di-gaza-tampung-korban-luka-dan-tewas-akibat-serangan-israel

Dianjurkan