Ajang Apresiasi demi Memajukan Bangsa: ASTRA Umumkan Lomba Skala Nasional Lewat Creative Workshop

  • 7 months ago

Creative Workshop "Dengan Karya Kita Bicara" bersama ASTRA merupakan pembuka dari rangkaian dari Lomba Foto ASTRA dan Anugerah Pewarta ASTRA 2023 bagi masyarakat Indonesia. Lomba Foto ASTRA sudah berjalan selama 15 tahun hingga saat ini, sedangkan Anugerah Pewarta ASTRA memasuki tahun ke-9. 

"Inovasi tahun ini adalah kami melakukan roadshow ke beberapa kota di seluruh Indonesia. Aceh, Makassar, dan selanjutnya di Bali," ujar Karnanda Kurniardhi selaku Head of Brand Communications ASTRA di Connect Cyber Tower 2, Kuningan, Jakarta Selatan (3/10). 

Karnanda berharap, dengan terselenggaranya rangkaian acara ini, masyarakat memiliki wadah apresiasi karya yang dapat menginspirasi seluruh masyarakat Indonesia tanpa terkecuali.