Krisis Air Bersih di Lebak, Tagana Turun Tangan Distribusikan Air

  • 8 bulan yang lalu
LEBAK, KOMPASTV - Krisis air bersih masih melanda sejumlah titik di Kabupaten Lebak, Banten.

Sejumlah pihak salurkan bantuan termasuk Tagana Kabupaten Lebak.

Pada Selasa (29/8), tim Tagana salurkan air melalui tangki berkapasitas 5 ribu liter.

Relawan dan warga gotong royong berikan air bersih ke masyarakat yang membutuhkan.

Ke depannya aksi serupa akan terus dilakukan untuk hadapi krisis. Dalam sehari, nantinya Tagana akan distribusikan 20 ribu liter air bersih sehari.

Video Editor: Laurensius Galih

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/439138/krisis-air-bersih-di-lebak-tagana-turun-tangan-distribusikan-air