Prabowo Ungkap Alasan Ganti Nama: Koalisi Indonesi Maju Teruskan Program Jokowi

  • 8 bulan yang lalu
JAKARTA, KOMPAS.TV - Ketua Umum Partai Gerindra sekaligus bakal Calon Presiden, Prabowo Subianto menyebut nama baru koalisi partai pendukungnya yaitu Koalisi Indonesia Maju yang sebelumnya Koalisi Kebangkitan Indonesia Raya.

Nama yang serupa dengan nama kabinet pemerintah ini dipakai karena koalisi akan meneruskan program-program pemerintahan Joko Widodo.

Menanggapi pergantian nama koalisi pendukung Prabowo Subianto,
Ketua DPP PDI Perjuangan, Djarot Saiful Hidayat menyatakan jika pergantian nama merupakan hal lumrah.

Djarot meyakini pemilihan nama yang dilakukan koalisi pendukung prabowo tak ada kaitannya dengan Presiden Joko Widodo.

Sebelumnya, Ketum Partai Gerindra, Prabowo Subianto resmi mengumumkan nama poros koalisi baru bersama PKB, Golkar, PAN, dan PBB, menjadi Koalisi Indonesia Maju.

Baca Juga Usai Baliho Viral, Sekjen Partai Gerindra Sebut Duet Prabowo-Gibran Hanya Harapan di https://www.kompas.tv/video/438817/usai-baliho-viral-sekjen-partai-gerindra-sebut-duet-prabowo-gibran-hanya-harapan

#prabowo #jokowi #pdip

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/439099/prabowo-ungkap-alasan-ganti-nama-koalisi-indonesi-maju-teruskan-program-jokowi

Dianjurkan