Menko PMK Wacanakan 'Haji Cukup Sekali', Ini Kata AMPHURI!

  • 8 bulan yang lalu
JAKARTA, KOMPAS.TV - Usulan untuk melaksanakan Haji hanya sekali disebutkan oleh Menko PMK, Muhadjir Effendy.

Menurut Muhadjir, ibadah haji satu kali seumur hidup selaras dengan ajaran agama.

Menko PMK menyatakan usulan agar Haji cukup sekali seumur hidup bisa meminimalisasi antrean Haji.

Sebelumnya, Menko PMK menyoroti daftar tunggu Haji yang kini bisa mencapai 40 tahun lebih.

Muhadjir menyebut, masyarakat bisa mengalihkan ke ibadah kecil atau Umrah untuk melepas rindu beribadah, dibandingkan harus kembali melaksanakan ibadah Haji.

Lantas, bagaimana usulan tersebut akan dibahas di Komisi VIII DPR dan bagaimana respons dari asosiasi?

Telah bergabung bersama KompasTV, Wakil Ketua Komisi VIII DPR RI, Ace Hasan Syadzily; dan juga Ketua Umum Asosiasi Muslim Penyelenggara Haji dan Umrah Republik Indonesia (AMPHURI), Firman M. Nur.

Baca Juga PPIH & Polisi Arab Saudi Perluas Pencarian Jemaah Haji Indonesia Hingga ke Jeddah! di https://www.kompas.tv/video/425828/ppih-polisi-arab-saudi-perluas-pencarian-jemaah-haji-indonesia-hingga-ke-jeddah

#menkopmk #hajicukupsekali #ibadahhaji

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/438990/menko-pmk-wacanakan-haji-cukup-sekali-ini-kata-amphuri

Dianjurkan