Relawan Sahabat Ganjar Gelar Kegiatan Pelatihan Buat Topi Songkok Patonro
  • 7 bulan yang lalu
MAKASSAR, KOMPAS.TV - Relawan Sahabat Ganjar terus mengadakan kegiatan bermanfaat di setiap wilayah di Indonesia.

Kali ini para relawan mengajak masyarakat untuk melestarikan budaya Indonesia, salah satunya mengenalkan Budaya Topi Patonro asal Makassar Sulawesi Selatan.

Mengetahui filosofi dan cara pembuatan Topi Songkok Patonro khas Makassar, Sulawesi Selatan.

Topi Patonro merupakan sebuah simbol identitas masyarakat Makassar.

Seorang pelaku UMKM yang menjadi narasumber berharap pelatihan membuat warga tergerak untuk membuka peluang usaha penjualan Topi Songkok Patonro.

Ketua DPW Sahabat Ganjar Kota Makassar, Subair Silaleng menyebut ikut merawat kebudayaan Indonesia sekaligus mengenalkan sosok Ganjar Pranowo kepada warga.

Tak hanya pelatihan, rangkaian kegiatan juga dimeriahkan dengan bazzar sembako murah untuk membantu warga mendapatkan sembako dengan harga lebih terjangkau.

Baca Juga Sahabat Ganjar Resmikan Posko Pemenangan di 34 Provinsi di Indonesia! di https://www.kompas.tv/video/428796/sahabat-ganjar-resmikan-posko-pemenangan-di-34-provinsi-di-indonesia



Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/438822/relawan-sahabat-ganjar-gelar-kegiatan-pelatihan-buat-topi-songkok-patonro
Dianjurkan