8 Petambang Terjebak dalam Lubang Tambang Emas Ilegal selama 4 Hari, Akankah Selamat?
  • 8 bulan yang lalu
BANYUMAS, KOMPAS.TV - Dinas ESDM Jawa Tengah juga akan menurunkan hole camera ke dalam lubang galian yang menjadi lokasi terjebaknya delapan penambang.

Hari ketiga upaya evakuasi terhadap delapan petambang yang terjebak di lubang galian tambang emas ilegal, di Desa Pancurendang, Ajibarang, Banyumas, Jawa Tengah, Belum membuahkan hasil.

Tim Gabungan Basarnas, TNI-Polri, dan BPBD masih fokus untuk menyedot air yang menggenangi lubang galian tambang.

Upaya evakuasi Tim SAR Gabungan terhadap delapan petambang yang terjebak, dilakukan dengan membagi lima sektor kerja.

Ya, upaya evakuasi terkendala banyaknya air terus menggenangi lubang galian tambang.

Petugas kini berupaya menambahkan pompa air dengan kapasitas lebih besar, untuk menyedot air, sehingga proses evakuasi terhadap para korban dapat maksimal.

Selain berupaya menyedot air, Tim SAR Gabungan juga akan menutup titik titik lokasi yang dicurigai adanya kebocoran menuju lubang galian.
_____

Jangan lewatkan live streaming Kompas TV 24 jam nonstop di https://www.kompas.tv/live.

Agar tidak ketinggalan berita-berita terkini, terlengkap, serta laporan langsung dari berbagai daerah di Indonesia. Yuk, subscribe channel YouTube Kompas TV!

Aktifkan juga lonceng supaya kamu dapat notifikasi video terbaru dari Kompas TV. Sahabat Kompas TV juga bisa memperoleh informasi terkini melalui website: https://www.kompas.tv.

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/429930/8-petambang-terjebak-dalam-lubang-tambang-emas-ilegal-selama-4-hari-akankah-selamat
Dianjurkan