Rusak Parah, Jalan Disebut Mirip Sungai Kering

  • 11 bulan yang lalu
MAMASA, KOMPAS.TV - Jalan penghubung antar kecamatan di kabupaten Mamasa Sulawesi Barat rusak parah dan disebut mirip sungai kering. Jalan tersebut dipenuhi hamparan batu hingga menyulitkan pengguna jalan.

Beginilah kondisi jalan yang menghubungkan kecamatan nosu dan kecamatan pana di kabupaten mamasa Sulawesi Barat. Dari video warga yang viral di media sosial terlihat kondisi badan jalan di penuhi batu yang cukup besar seperti aliran sungai yang mengering. Tak sedikit kendaraan terjebak di tengah jalan akibat terganjal batu. Bahkan sejumlah kendaran mengalami kerusakan saat melintas. Tak adanya akses lain menyebabkan pengendara terpaksa melewati jalan tersebut.

Warga menyebut jalan sepanjang 30 kilometer dan bestatus jalan strategis provinsi sulawesi barat sudah bertahun-tahun rusak dan luput dari perhatian pemerintah.

Jalan makin parah di saat penghujan. Tak hanya berbatu sebagian jalan juga dipenuhi kubangan lumpur dan kerap tertimbun longsor.

#jalanrusak
#FYP
#jalanekstrim

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/regional/429812/rusak-parah-jalan-disebut-mirip-sungai-kering