Perempuan Pembajak Mobil Layanan Jalan Tol Positif Narkoba

  • 11 bulan yang lalu
JAKARTA, KOMPAS.TV - Usai menjalani observasi perempuan pembajak mobil layanan jalan tol di Jakarta Timur dinyatakan positif mengonsumsi narkoba.

Polisi akan melanjutkan proses penyidikan terhadap tersangka terkait kelalaian lalu lintas dan pencurian.

Seorang perempuan membawa kabur mobil layanan jalan tol dari gerbang Tol Jatiwaringin 2, Jakarta Timur, Minggu (23/07) malam.

Ia terhenti usai menabrak kendaraan lain dan trotoar di Jalan Ahmad Yani Matraman. Perempuan ini mengamuk dan nekat naik ke atap mobil saat dihentikan oleh petugas.

Usai menjalan observasi di Rumah Sakit Kejiwaan Daerah Duren Sawit perempuan berusia 33 tahun tersebut dinyatakan positif mengonsumsi narkoba.

Pelaku sempat menabrak dua kendaraan milik warga, satu di antaranya mengalami kerusakan yang cukup parah. Satu petugas tol juga terluka saat berupaya menghentikan laju kendaraan.

Baca Juga Lagi, Aktor Bobby Joseph Kembali Terseret Kasus Narkoba di https://www.kompas.tv/video/428964/lagi-aktor-bobby-joseph-kembali-terseret-kasus-narkoba



Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/428965/perempuan-pembajak-mobil-layanan-jalan-tol-positif-narkoba