Polisi RW Diluncurkan untuk Tugas dan Fungsi Ini

  • tahun lalu
BANDUNG, KOMPAS.TV - Polisi RW diluncurkan untuk tugas dan fungsi ini.

Sebanyak 32.000 polisi resmi menjadi Polisi RW, program Polisi RW dicetuskan oleh Kepolisian Daerah Jawa Barat dan juga Pemerintah Provinsi Jawa Barat.

Launching Polisi RW digelar di halaman Gedung Sate, Kota Bandung acara ipimpin oleh Kepala Pemelihara Keamanan (Kabaharkam) Polri Komjen Pol Fadil Imran, bersama dengan Gubernur Jawa

Barat Ridwan Kamil, didampingi oleh Kapolda Jawa Barat Irjen Pol Akhmad Wiyagus.

Polisi RW adalah program dari kepolisian untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat dengan basis kewilayahan.

Polisi RW akan berkomunikasi dan berkonsolidasi dengan Ketua RW, termasuk bersama dengan tokoh masyarakat setempat.

Puluhan ribu polisi akan bertugas khusus di 70.000 lebih RW yang ada di 27 Kabupaten Kota di Jawa Barat, adanya Polisi RW diharapkan dapat meminimalisir gangguan masyarakat termasuk saat pemilu nanti.

Baca Juga Prabowo Beri Pujian untuk Program Badan Komunikasi Pemuda Remaja Masjid di Istiqlal di https://www.kompas.tv/article/408094/prabowo-beri-pujian-untuk-program-badan-komunikasi-pemuda-remaja-masjid-di-istiqlal

Editor Video & Grafis: Joshua Victor

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/408097/polisi-rw-diluncurkan-untuk-tugas-dan-fungsi-ini

Dianjurkan