Sekte Sesat Puasa Sampai Mati, Korban Tewas Capai 109 Orang di Kenya

  • tahun lalu
Korban tewas kasus sekte sesat di Kenya kini menembus angka 109 orang. Korban didominasi anak-anak, ada jenazah seperti mengalami cidera fisik. Kepolisian Kenya menangkap pastor bernama Yehezkiel Odero. Pendeta itu mengajarkan aliran sesat puasa sampai mati.

Data terbaru 109 orang pengikut sekte dari Gereja Internasional Kabar Baik itu melakukan puasa sampai mati. Mereka percaya bisa masuk surga dan bertemu Tuhan. Mendagri Kenya Kithure Kindiki mengatakan, polisi mengevakuasi puluhan pengikut Odero di gereja dan Pusat Doa Kehidupan Baru, Kota Mavueni.

Reporter: Anton Suhartono

Dianjurkan