Sandiaga Diusulkan Dampingi Anies, PKS: Kita Survei Dulu

  • tahun lalu
SLEMAN, KOMPAS.TV - Meski telah sepakat mengusung Anies Baswedan sebagai bakal calon presiden pada Pemilu 2024 mendatang, namun koalisi 3 partai, PKS, Nasdem Dan Demokrat, belum menentukan nama bakal calon wakil presiden. Presiden PKS, Ahmad Syaikhu, menyebut, koalisi 3 partai telah mengantongi sejumlah nama bakal calon wakil presiden, termasuk Sandiaga Uno yang memiliki peluang kembali dipasangkan dengan Anies Baswedan, karena dinilai mampu bekerjasama saat memimpin DKI Jakarta.

Nama Sandiaga Uno disebut-sebut sebagai salah satu kandidat bakal calon wakil presiden yang berpeluang mendampingi Anies Baswedan pada Pemilu 2024 mendatang. Pernyataan ini dilontarkan presiden PKS, Ahmad Syaikhu, usai meresmikan posko pemenangan Anies Baswedan di Sleman, Yogyakarta, pada Minggu (05/03/2023) sore.

Menurut Ahmad Syaikhu, saat ini koalisi 3 partai, PKS, Nasdem dan Demokrat, masih melakukan survei untuk mendapatkan sosok bakal calon wakil presiden yang tepat mendampingi Anies Baswedan. Namun belakangan mencuat nama Sandiaga Uno yang dianggap berpeluang mendampingi anies baswedan, karena bisa bekerjasama saat memimpin DKI Jakarta.

"Semua usulan akan di tampung terlebih dahulu, kalau ada yang mengusulkan sandiaga uno kita tetap akan survei terlebih dahulu unuk siapa yang menjadi wakil pak Anies," ucap Ahmad Syaikhu.

Saat ini, koalisi tiga partai telah mengantongi sejumlah nama bakal calon wakil presiden (bacawapres), termasuk Sandiaga Uno yang memiliki peluang kembali dipasangkan dengan Anies Baswedan. Hal itu karena ia dinilai mampu bekerja sama saat memimpin DKI Jakarta.

#sandiagauno #aniesbaswedan #pks

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/385720/sandiaga-diusulkan-dampingi-anies-pks-kita-survei-dulu

Dianjurkan