Usai Viral di Media Sosial, Kasus Oknum TNI Marahi Pengendara Mobil di Semarang Berakhir Damai!
  • tahun lalu
SEMARANG, KOMPAS.TV - Kasus oknum TNI Kodim 0733, Kota Semarang yang memarahi pengendara mobil berakhir damai.

Kesepakatan damai terjadi setelah kedua pihak melakukan mediasi.

Melalui keterangan tertulisnya, Kapendam IV Diponegoro menjelaskan peristiwa yang terjadi pada Jumat (3/03) lalu telah berakhir damai.

Baca Juga Oknum TNI AL Peltu HS Bunuh Warga Sipil Lalu Tembak Diri Sendiri di Jayapura di https://www.kompas.tv/article/340057/oknum-tni-al-peltu-hs-bunuh-warga-sipil-lalu-tembak-diri-sendiri-di-jayapura

Kedua pihak, ES yang merupakan anggota Kodim 0733 dengan NH pengendara mobil, sepakat tidak melanjutkan kasus ini ke ranah hukum.

Sebelumnya, video ES yang memarahi pengendara mobil di Jalan MH Thamrin Semarang beredar di media sosial.

Kejadian berawal saat ES merasa dihalang-halangi mobil yang dikendarai NH.

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/385141/usai-viral-di-media-sosial-kasus-oknum-tni-marahi-pengendara-mobil-di-semarang-berakhir-damai
Dianjurkan