Bocah Ini Tersesat Jauh Hingga 100 Km dari Rumahnya, dan Diantar Pulang Oleh Polisi

  • tahun lalu
SAMBAS, KOMPAS.TV- Pada awalnya bocah kelas 6 SD ini berangkat dari rumah untuk membantu ibunya belanja kebutuhan warung dagangan ibunya. Yang ada Dd Kecamatan Jagoi Babang yang berbatasan langsung dengan Malaysia.

Anak tersebut belanja lantaran ibunya sakit dan sudah pisah dengan suaminya atau ayah dari anak tersebut.

Bocah itu ditemukan saat personel satlantas melakukan operasi keselamatan. Saat itu anggota polisi melihat anak kecil mengendarai sepeda motor.

Dengan membawa kardus belanjaan yang tentunya membahayakan, setelah diselidiki ternyata anak tersebut lupa jalan pulang. Kemudian anak itu diantar pulang oleh petugas ke rumahnya, yang berjarak lebih dari 100 km dari kota Sambas.

Baca Juga Sedang Main Orgen, Pentolan Geng Motor Diringkus Polisi di https://www.kompas.tv/article/378827/sedang-main-orgen-pentolan-geng-motor-diringkus-polisi

Editor Video & Grafis: Joshua Victor

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/378978/bocah-ini-tersesat-jauh-hingga-100-km-dari-rumahnya-dan-diantar-pulang-oleh-polisi

Dianjurkan