Ladang Rezeki, Ibu-ibu Ikut Pelatihan Lilin Aroma Terapi
  • tahun lalu
PEKALONGAN, KOMPAS.TV - Puluhan ibu di Kabupaten Pekalongan, Jawa Tengah mengikuti kegiatan belajar memproduksi lilin aroma terapi. Lilin aroma terapi ini nantinya akan diproduksi secara massal dan dipasarkan ke hotel, tempat-tempat Spa, juga masyarakat umum. Hal ini sebagai bentuk upaya untuk membangkitkan ekonomi kaum perempuan.

90 orang dari organisasi Nasyiatul Aisyiyah dilatih memproduksi lilin aroma terapi di laboratorium kimia SMA Muhammadiyah Kajen, Kabupaten Pekalongan. Mereka mempraktikkan cara membuat, takaran bahan baku, serta meramunya hingga menjadi lilin aroma terapi yang siap pakai.

Lilin aroma terapi ini terbuat dari bahan kimia dan pewarna serta wewangian yang aman untuk digunakan pada tubuh. Untuk menikmatinya, lilin yang sudah tercetak dalam gelas kecil ini nantinya tinggal dinyalakan dengan korek api, kemudian ditempatkan pada ruangan tertutup agar aroma dari lilin dapat tercium.

Dengan adanya pelatihan ini, diharapkan para peserta dapat memproduksi lilin aroma terapi sesuai standar pasar. Dan ke depannya, para peserta akan dibimbing agar lilin aroma terapi bisa menjadi ladang mencari rezeki.

"Ini menambah ilmu dan pengalaman juga bagi kita semua. Prosesnya pun mudah. Saya tidak menyangka dengan bahan yang seperti ini bisa menjadi hal yang menarik. Saya tertarik untuk membuka usaha lilin aroma terapi ini,"kata Atmi Sujarni, peserta pelatihan.

Ketua Pimpinan Cabang Nasyiatul Aisyiyah (PCNA) Kajen mengatakan dipilihnya lilin aroma terapi supaya memberikan ide usaha seperti suvenir.

"Kegiatan ini memberikan keterampilan berwirausaha bagi anggota kami supaya bisa mandiri secara finansial,"ujar Aprilia Dwi Mulyandari.

Lilin aroma terapi diyakini mampu membuat tubuh dan pikiran menjadi rileks sehingga cocok untuk dipakai oleh para pekerja yang sering sibuk dan mengalami stres. Saat ini, lilin aroma terapi banyak diminati terutama oleh masyarakat perkotaan sehingga cocok dijadikan sebagai peluang UMKM.

#pekalongan #lilinaromaterapi #umkm

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/377971/ladang-rezeki-ibu-ibu-ikut-pelatihan-lilin-aroma-terapi