Truk Serabut Kelapa Terbakar, Sopir Panik dan Lompat

  • tahun lalu
BANYUWANGI, KOMPAS.TV - Sebuah truk pengangkut serabut kelapa terbakar di jalan raya Kabupaten Banyuwangi Jawa Timur. Sopir yang panik langsung lompat keluar menyelamatkan diri. Truk pun melaju tanpa kemudi hingga menabrak minibus di depannya.

Video amatir ini merekam detik-detik terbakarnya truk di Jalan Raya Yos Sudarso Kelurahan Klatak Kabupaten Banyuwangi, pada Senin (30/1/2023).

Truk melaju tak kendali karena sopir atas nama Gunawan melompat keluar menyelamatkan diri. Truk melaju oleng ke kanan hingga menabrak pembatas jalan. Lalu oleng ke kiri dan menabrak minibus serta pagar ruko hingga terhenti.

Baca Juga Gara-gara Ngantuk, Sopir Truk Tabrak Pemotor Ibu Anak, 1 Tewas di https://www.kompas.tv/article/367740/gara-gara-ngantuk-sopir-truk-tabrak-pemotor-ibu-anak-1-tewas

Petugas pemadam kebakaran langsung terjun ke lokasi untuk memadamkan api. Truk terbakar karena korsleting di bagian kabin. sopir menyadari kendaraannya terbakar saat berhenti di lampu merah. Api cepat membesar karena ada tumpukan jerigen solar di kabin kendaraan.

Kebakaran truk ditangani Tim Unit Reskrim Polsek Kalipuro. Akibat kejadian itu, jalan raya menuju pelabuhan ketapang macet selama satu jam.



#kebakaran #trukterbakar #korsletinglistrik

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/373249/truk-serabut-kelapa-terbakar-sopir-panik-dan-lompat

Dianjurkan