Makanan yang Aman Dikonsumsi Setelah Keracunan | SINAU
  • tahun lalu
KOMPAS.TV-Keracunan makanan adalah kondisi seseorang mengonsumsi makanan yang terkontaminasi kuman atau kurang matang.

Jenis kuman yang mencemari adalah:

Campylobacter E. coli Norovirus Salmonella VibrioMeski demikian, ada beberapa makanan yang bisa membantu memulihkannya.

Mengutip Medical News Today, makanan yang sebaiknya dikonsumsi setelah keracunan makanan biasanya adalah makanan hambar yang tidak mengiritasi lambung.

Selain itu, cairan dan minuman bening juga mampu membantu proses pemulihan setelah keracunan makanan.

Gejala yang dirasakan saat keracunan biasanya:

Muntah Diare Pusing Kram perutGejala tersebut membuat penderta kesulitan mencerna makanan.

Jenis-jenis makanan yang naik untuk pemulihan pasca keracunan. Jenis makanan tersebut dikenal dengan istilah diet BRAT. Yakni singkatan dari Banana, Rice, Applesauce, Toast.

Namun selain itu ada beberapa menu yang bisa dikonsumsi yakni:

Oatmeal rendah gula Kentang biasa Kerupuk asin Ayam panggang tanpa kulit Sup kaldu tulangSebagai informasi, semakin lama efek keracunan makanan berlangsung makin banyak protein yang dibutuhkan tubuh untuk proses penyembuhan.

Baca Juga Apa yang Membuat Orang Tega Membunuh?| SINAU di https://www.kompas.tv/article/371470/apa-yang-membuat-orang-tega-membunuh-sinau

Editor Video & Grafis: Dimas WPS

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/371478/makanan-yang-aman-dikonsumsi-setelah-keracunan-sinau
Dianjurkan