Proses Sterilisasi Di Sejumlah Gereja
  • tahun lalu
SORONG, KOMPAS.TV - Tim jibom menyisir setiap sudut ruangan gereja, memeriksa benda yang ada di dalam gereja dengan metal detektor. Setiap bangku yang akan diduduki juga diperiksa dengan hand mirror detector, anjing pelacak dari unit k9 juga dikerahkan untuk mengendus keberadaan benda berbahaya seperti peledak ataupun senjata tajam.

Hal tersebut dilakukan untuk memberikan rasa aman dan nyaman saat pelaksanaan ibadah natal, menggunakan alat metal detector, polisi menyisir tempat duduk jemaat hingga titik titik tertentu di dalam dan luar gereja, selama sterilisasi petugas tidak menemukan benda mencurigan.

Proses sterilisasi ini akan berlangsung selama 2 hari yakni di hari sabtu dan minggu pada pagi hari/sebelum proses ibadah berlangsung. Kegiatan ini di lakukan menjelang hari raya untuk menciptakan rasa aman dan nyaman umat nasrani mengikuti ibadah hari raya natal.

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/361649/proses-sterilisasi-di-sejumlah-gereja