Wisatawan Domestik Padati Bandara Ngurah Rai Bali, Kini Jumlahnya Capai 25.000 Orang per Hari
  • tahun lalu
BALI, KOMPAS.TV - Jelang Nataru, puncak kepadatan di Bandara Internasional Gusti Ngurah Rai Bali diperkirakan terjadi pada 26 Desember mendatang.

Dari data Angkasa Pura I tercatat jumlah kedatangan penumpang domestik pada bulan Desember 2022 sekitar 15.000 penumpang per hari, sementara kini jumlahnya naik hingga 25.000 orang per hari.

Baca Juga Jelang Nataru, Kedatangan Wisatawan Diprediksi Meningkat di https://www.kompas.tv/article/360101/jelang-nataru-kedatangan-wisatawan-diprediksi-meningkat

Sementara di Stasiun Senen Jakarta, jumlah calon penumpang mulai mengalami peningkatan.

Dari data yang didapat, sebanyak kurang lebih 10.000 penumpang telah diberangkatkan.

Diprediksi kepadatan penumpang akan terjadi pada tanggal 23 Desember mendatang.

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/360118/wisatawan-domestik-padati-bandara-ngurah-rai-bali-kini-jumlahnya-capai-25-000-orang-per-hari
Dianjurkan