Patung Plastisin Tokoh Kartun Tembus Pasar Luar Negeri

  • tahun lalu
BLORA, KOMPAS.TV - Seorang mantan pekerja bangunan di Kabupaten Blora, Jawa Tengah beralih profesi menjadi perajin patung karakter tokoh kartun berbahan plastisin atau malam. Bentuk patung yang sangat detail membuat orang mengira patung-patung buatan tangan Derry Guda Dharma, warga Desa Bangsri, Kecamatan Jepon, Kabupaten Blora dibuat oleh pabrikan. Selama 2 tahun, Derry menekuni produksi patung karakter tokoh kartun dengan menggunakan bahan plastisin.

Ide yang akhirnya bisa mendatangkan cuan ini didapat dari media sosial Youtube yang kemudian ia praktekan di rumah. Bermodalkan alat pahat sederhana, Derry hingga kini telah membuat sekitar 80 patung tokoh kartun dengan aneka jenis karakter. Hasil karyanya ini dijual secara langsung dan melalui online. Pembelinya tak hanya dari dalam negeri, namun juga dari luar negeri seperti Amerika Serikat.

"Untuk pembelian luar negeri itu dari Amerika,"kata Derry Gudha Dharma.

Untuk satu patung biasa ia jual antara Rp 600 ribu hingga Rp 1,5 juta tergantung besar dan tingkat kesulitannya. Dalam sebulan setidaknya ia bisa mengantongi keuntungan antara Rp 5 juta hingga Rp 7 juta per bulan.

Untuk membuat satu patung berbahan plastisin, Derry membutuhkan waktu 2 hari. Terlalu lembeknya plastisin menjadi kendala tersendiri dalam proses pembuatan patung-patung tersebut.

#patungplastisin #tokohkartun #blora

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/359885/patung-plastisin-tokoh-kartun-tembus-pasar-luar-negeri