Sampah Platik di Samudera Pasifik

  • 2 years ago
VIDEO.TEMPO.CO - Pemerhati lingkungan telah mengeluarkan lebih dari 40 ton sampah plastik dari Samudera Pasifik.

Kelompok aktivis lingkungan Ocean Voyages Institute, mengatakan misi pembersihan kali ini adalah pembersihan laut terbesar dan paling sukses hingga saat ini.

Pembersihan dilakukan di Great Pacific Garbage Patch, sebuah tumpukan sampah mengapung antara Hawaii dan California, yang merupakan konsentrasi puing terapung terbesar di dunia, menurut laporan CNN, 1 Juli 2019.

Empat puluh ton mungkin tampak sangat banyak, beratnya setara dengan sekitar 24 mobil, atau 6,5 gajah dewasa.

Diperkirakan 1,15 hingga 2,41 juta ton plastik memasuki lautan setiap tahun.

"Apa yang telah kami lakukan di sana kecil dibandingkan dengan besarnya masalah, tetapi ini dapat diukur dan dapat menyebar," kata Crowley.

"Apa yang telah kami lakukan telah menyelamatkan banyak ikan, lumba-lumba, dan paus. Itu adalah bukti nyata konsep tentang dapat menemukan puing-puing dan mengambilnya secara efektif dan efisien, membawanya masuk, dan menggunakannya kembali."

Tumpukan sampah seperti yang ada di Samudera Pasifik terbentuk dari putaran arus laut yang disebut pilin, yang menarik benda ke satu lokasi, menurut Administrasi Kelautan dan Atmosfer Nasional (NOAA).

Daerah puing-puing ini membahayakan satwa liar ketika hewan terjerat dalam sampah atau menelannya. Material, mulai dari plastik hingga sampah lainnya, membutuhkan waktu yang sangat lama untuk terlerai, kata NOAA.

Crowley mengatakan kelompoknya merencanakan ekspedisi pembersihan sampah plastik di Samudera Pasifik tiga bulan lebih lama di masa depan, dan berharap organisasi lain dapat mengikuti mereka.


https://dunia.tempo.co/read/1220075/aktivis-angkat-40-ton-sampah-plastik-di-samudera-pasifik

Subscribe: https://www.youtube.com/c/tempovideochannel

Official Website: http://www.tempo.co
Official Video Channel on Website: http://video.tempo.co
Facebook: https://www.facebook.com/TempoMedia
Instagram:https://www.instagram.com/tempodotco/
Twitter: https://twitter.com/tempodotco
Google Plus: https://plus.google.com/+TempoVideoChannel