Kampanye Akbar Jokowi di Solo Dianggap Sepi, Ini Tanggapan BPN

  • 2 years ago
Direktur Kampanye Badan Pemenangan Nasional PrabowoSubianto - Sandiaga Uno, Sugiono, memutar video Kampanye Akbar Jokowi di Lapangan Sriwedari, Solo, Jawa Tengah yang berlangsung kemarin, Selasa, 9 April 2019. Video itu diputarkan saat acara konferensi pers hasil kampanye rapat umum Prabowo-Sandiaga.

Sebelum video itu diputar, Sugiono mengklaim massa yang hadir di setiap kampanye Prabowo-Sandiaga lebih banyak ketimbang massa kampanye Jokowi-Ma'ruf. Dari video ini, Sugiono mengatakan ingin membahas ihwal hasil survei mainstream yang selama ini kerap mengunggulkan Jokowi-Ma'ruf.

Di sisi lain, kata Sugiono, kampanye Prabowo-Sandiaga justru selalu dipadati massa. Dia mengatakan masyarakat banyak selalu menyambut Prabowo di setiap daerah yang dikunjungi. Sugiono pun menyebut animo itu menunjukkan bahwa masyarakat menginginkan perubahan melalui pemilihan presiden 2019 ini, Jakarta, Rabu, 10 April 2019.



Video: Youtube/KS
Editor: Zulfikar Epriyadi

VIDEO.TEMPO.CO -

Subscribe: https://www.youtube.com/c/tempovideochannel

Official Website: http://www.tempo.co
Official Video Channel on Website: http://video.tempo.co
Facebook: https://www.facebook.com/TempoMedia
Instagram:https://www.instagram.com/tempodotco/
Twitter: https://twitter.com/tempodotco
Google Plus: https://plus.google.com/+TempoVideoChannel