Produksi Olahan Sagu Bantu Tingkatkan Ekonomi Warga Kampung Klayas

  • 2 tahun yang lalu
SORONG, KOMPAS.TV - Inilah olahan sagu yang sering dikerjakan masyarakat di Kampung Klayas Distrik Seget Kabupaten Sorong. Mulai dari pengambilan bahan baku dari pohon di hutan, kemudian dikumpulkan pada rumah produksi, yang selanjutnya akan diproses menjadi sagu.

Bahan baku sagu yang telah dikumpulkan ini, akan dihancurkan terlebih dahulu menggunakan mesin seadanya menjadi serbuk, setelah itu serbuk sagu ini akan dibawa ke tempat peramasan untuk diramas dengan menggunakan air. Nantinya sari dari serbuk ini akan dipisahkan lalu didiamkan hingga terjadi endapan, yang kemudian dipisahkan dan selanjutnya akan dikeringkan.

Hasil dari pengeringan ini akan jadi sagu yang kemudian bisa dikonsumsi dan dijual ke pasaran, untuk membantu kesejahteraan keluarga warga sekitar.

Limbah dari proses pembuatan sagu juga, dijadikan masyarakat untuk pembudidayaan jamur, yang nantinya bisa dijual dan menambah peningkatan ekonomi keluarga.

Untuk mendukung usaha masyarakat kampung Klayas PT Kilang Pertamina Internasional RU VII Kasim membantu menyiapkan sarana prasarana yang memadai bagi kelompok masyarakat produksi sagu, agar usaha mereka dapat berjalan dengan baik.

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/345925/produksi-olahan-sagu-bantu-tingkatkan-ekonomi-warga-kampung-klayas

Dianjurkan