IDE RANCANGAN OGOH-OGOH BERTEKNIK TRADISIONAL DIKAWINKAN DENGAN TEKNOLOGI

  • 2 years ago
Berawal dari kendala banyaknya bentangan kabel-kabel listrik di sepanjang jalan raya.Yang akhirnya sedikit menggangu khususnya saat ogoh-ogoh diarak dan melitas dalam pelaksanaan Pengerupukan sebelum perayaan Nyepi.

Kemudian bentangan kabel-kabel juga menghambat kreasi dalam pembuatan ogoh-ogoh khususnya menyangkut tinggi dari ogoh-ogohnya.Menghadapi masalahan tersebut, akhirnya salah satu pemuda asal Banjar Tainsiat, Denpasar yang juga seorang Seniman Ogoh-ogoh, Nyoman Gede Sentana Putra (Kedux), berinovasi dalam merancang ogoh-ogoh yang dapat mengatasi kendala dihadapi tersebut.

Akhirnya Kedux sapaan akrab seniman ogoh-ogoh ini, memiliki ide mencoba mengawinkan rancangan ogoh-ogoh dengan teknik tradisional dengan sentuhan teknologi.Sehinga, bagaimana nantinya ogoh-ogoh saat diarak dapat ditidurkan serta diberdirikan kembali setelah melintasi bentangan kabel-kabel tersebut secara otomatis.

Dari menghadapi kendala tersebut akhirnya Dirinya mampu melahirkan karya seni ogoh-ogoh dengan pakem tetap mengusung tradisi berpadu dengan sentuhan teknologi.

"Setelah membuat lagi dan lagi ogoh - ogoh dengan regulasi 5 meter.Jadi, dari sekian kali membuat ogoh- ogoh ketemu lagi jenuhnya.Akhirnya, bukan ogoh-ogoh yang membuat jenuh namun fasilitas umum yakni fasitas kabel-kabel yang membuat kita tidak bisa membuat ogoh-ogoh berukuran lebih besar, " katanya.

Jadi kala itu, Dirinya berkeinginan membuat ogoh-ogoh yang setelah tidur dapat berdiri kembali.Jadi, biar dapat secara megahnya sebuah karya serta bisa diarak ke jalan.

"Akhirnya saya mempunyai ide membuat ogoh-ogoh agar bisa bergerak namun bergerak itu bisa turun disaat ada kabel-kabel saja.Bukan bergerak terus jadi, disaat melewati kabel ogoh-ogoh bisa berdiri lagi dan megah lagi, " ujarnya.

Konsep dasar awal membuat ogoh-ogoh tersebut dengan bantuan teknologi karena, saya mempunyai teknologi hidrolik kala itu.

"Hidrolik tersebut telah ada di keseharian saya karena, saya bekerja di bengkel dan alat itu sudah sering dilihat.Selain itu alat-alat tersebut saya adopsi ke kontruksi ogoh-ogoh, " cetusnya.

Menurut Dirinya, sebuah kegiatan ini nantinya dapat menghasilkan sebuah masa depan untuk kreatornya atau penggemarnya.Jadi ogoh-ogoh tidak hanya dinikmati pada saat pelaksanaan Nyepi saja.Melaikan mungkin lebih menggali sebuah aktivitas ogoh-ogoh tersebut.


#Sejarah #Bali #SejarahBali
======================================
Connect with us on website and social media :
WEBSITE : https://www.sejarahbali.com
FACEBOOK : https://www.facebook.com/SejarahBali
INSTAGRAM : https://www.instagram.com/SejarahBali
TWITTER : https://twitter.com/SejarahBali
YOUTUBE : https://www.youtube.com/SejarahBaliChannel
TIKTOK : https://www.tiktok.com/@sejarahbalicom
DAILYMOTION : https://www.dailymotion.com/sejarahbali
TELEGRAM : https://t.me/sejarahbalicom
======================================

Recommended