Kapolda Lampung Tinjau Pelayanan SIM Kendaraan

  • 2 tahun yang lalu
LAMPUNG, KOMPAS.TV - Kapolda Lampung Irjen Pol Akhmad Wiyagus melakukan sidak pada pelayanan SIM di Mapolresta Bandar Lampung pada Kamis, (27/10/2022).

Dalam sidak ini Kapolda Lampung turut didampingi Kabid Propam Kombes Pol M. Syarhan dan Dirlantas Kombes Pol Medyanta yang turut melihat bagaimana proses pelayanan dan pembuatan Surat Izin Mengemudi oleh masyarakat.

Kapolda Lampung, Irjen Pol Akhmad Wiyagus mengatakan bahwa sidak ini merupakan tindak lanjut dari intruksi Kapolri guna memastikan pelayanan kepada masyarakat berjalan baik.

Selain itu Kapolda juga menyebut bahwa saat ini sudah tidak lagi diberlakukan tilang manual melainkan berupa tilang elektronik atau E-TLE.

Kapolda lampung juga menekankan agar satuanya dapat memberikan pelayanan terbaik untuk masyarkat serta tidak bergaya hidup mewah.

#kapolda #lampung #sidak

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/342551/kapolda-lampung-tinjau-pelayanan-sim-kendaraan

Dianjurkan