Selidiki Kebakaran dan Robohnya Kubah Masjid Jakarta Islamic Centre, Polisi Periksa 6 Saksi

  • 2 tahun yang lalu
JAKARTA, KOMPAS.TV - Polisi memeriksa enam saksi untuk menyelidiki kasus kebakaran dan roboh nya kubah masjid Jakarta Islamic Centre.

Enam saksi yang diperiksa terdiri dari empat pekerja dan dua orang pengawas dari pihak pelaksana renovasi kubah.

Baca Juga Pengelola Ungkap Kronologi Kebakaran dan Rubuhnya Kubah Masjid Raya JIC di https://www.kompas.tv/article/340253/pengelola-ungkap-kronologi-kebakaran-dan-rubuhnya-kubah-masjid-raya-jic

Berdasarkan hasil pemeriksaan diduga kebakaran terjadi karena percikan api dari alat las dan menyambar plafon.

Polisi juga melakukan olah TKP mencari penyebab utama kebakaran.

Sebelumnya, kebakaran terjadi di Masjid Jakarta Islamic Center, Rabu (19/10/2022) sore menyebabkan kubah masjid roboh.

Percikan api dan material yang terbakar sampai masuk ke dalam Masjid Raya Jakarta Islamic Centre.

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/340332/selidiki-kebakaran-dan-robohnya-kubah-masjid-jakarta-islamic-centre-polisi-periksa-6-saksi

Dianjurkan