Pengguna Kompor Listrik Mengaku Masak Lebih Cepat dan Hemat

  • 2 tahun yang lalu
KOMPAS.TV - Sejumlah warga di Solo sudah menggunakan kompor listrik.

Mereka mengaku proses memasak lebih aman, cepat, dan bisa mengirit pengeluaran yang selama ini digunakan untuk membeli elpiji 3 kilogram.

Baca Juga Konversi Kompor Gas ke Induksi Dimulai Tahun 2023, DPR: PLN Jangan Buru-Buru Konversi di https://www.kompas.tv/article/329655/konversi-kompor-gas-ke-induksi-dimulai-tahun-2023-dpr-pln-jangan-buru-buru-konversi

Pemerintah sendiri akan mengurangi peredaran elpiji 3 kilogram secara bertahap terutama di wilayah yang sudah memperoleh jatah penyediaan paket kompor listrik induksi secara gratis kepada masyarakat.

Rencana pemerintah untuk mengkoversi kompor gas menjadi induksi masih perlu disempurnakan menurut Wakil Ketua Komisi VII DPR, Maman Abdurrahman.

Meskipun begitu Direktur Utama PLN, Darmawan Prasodjo menyebut selama ini subsidi elpiji tabung gas melon banyak dinikmati golongan mampu.

Baca Juga Rencana Kompor Listrik Gantikan Elpiji 3 Kg PLN: Program Konversi bisa Hemat APBN Rp 5,5 Triliun di https://www.kompas.tv/article/329651/rencana-kompor-listrik-gantikan-elpiji-3-kg-pln-program-konversi-bisa-hemat-apbn-rp-5-5-triliun



Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/329658/pengguna-kompor-listrik-mengaku-masak-lebih-cepat-dan-hemat

Dianjurkan