Status Siaga Darurat Bencana Sulteng Hingga Akhir Tahun

  • 2 tahun yang lalu
PALU, KOMPAS.TV - Pemerintah Provinsi Sulawesi Tengah berencana menetapkan status siaga darurat bencana hingga akhir tahun 2022. Hal ini menyusul cuaca buruk dan peningkatan bencana alam yang terjadi di wilayah provinsi ini.

Tingginya curah hujan disusul beberapa kejadian bencana banjir, longsor dan jalan terputus membuat pemerintah aan menetapkan status siaga bencana selam empat bulan ke depan. Hal itu disampaikan Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik BPBD Sulteng Andi Sembiring.

Penetapan status siaga darurat bencana itu akan membuat penanganan bencana lebih terfokus dan maksimal. manajeman mobilisasi bantuan hingga komponen penanganan lainnya bisa tepat efektif.

Kesiagaan bencana itu juga menyusul peringatan waspada curah hujan tinggi yang dikeluarkan Badan Meteorologi Klimatorlogi dan Geofisika Stasiun Meteorology. Sebagian besar wilayah di Sulawesi Tengah yang berpotensi memicu banjir dan tanah longsor.

Data di BPBD Sulteng menunjukkan periode januari hingga agustus tahun 2022 sebanyak 156 bencana yang didominasi banji, tanah longsor dan angin kencang terjadi di hampir semua kabupaten di Sulawesi Tengah dengan korban jiwa sebanyak 7 orang.

#SiagaDaruratBencana #BPBDSulteng #CurahHujanTinggi

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/326207/status-siaga-darurat-bencana-sulteng-hingga-akhir-tahun

Dianjurkan