Pembobol Konter HP Terekam CCTV, Bawa Kabur 50 Unit HP

  • 2 tahun yang lalu
KEDIRI, KOMPAS.TV - Kawanan pencuri membobol toko handphone di Kabupaten Kediri Jawa Timur. 50 unit HP senilai 100 juta rupiah raib dibawa kabur pelaku.

Baca Juga Maling Bobol Warung Bakso dan Rusak Kamera CCTV di https://www.kompas.tv/article/260711/maling-bobol-warung-bakso-dan-rusak-kamera-cctv

Sebuah CCTV merekam aksi pencurian yang terjadi di sebuah toko HP di Kecamatan Ringinrejo Kabupaten Kediri. Terlihat dua orang pencuri mengambil puluhan HP yang tersimpan di dalam lemari etalase.

Dari keterangan pemilik toko, Yunus Prasetyo, ada 50 unit HP yang dicuri dengan nilai 100 juta rupiah. Aksi pencurian itu terjadi pada malam hari saat toko tutup. Kedua pelaku masuk ke dalam tokok dengan cara merusak pintu toko.

Baca Juga Bobol Konter Handphone Dengan Kapak, 15 Unit HP Dibawa Kabur di https://www.kompas.tv/article/251448/bobol-konter-handphone-dengan-kapak-15-unit-hp-dibawa-kabur

Aksi pencurian itu telah dilaporkan ke polisi dengan harapan dapat ditangkap karena meresahkan warga.



Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/311346/pembobol-konter-hp-terekam-cctv-bawa-kabur-50-unit-hp