Puluhan CJH Jalani Pemeriksaan Di Embarkasi Haji Antara Provinsi Riau
  • 2 tahun yang lalu
54 Calon Jamaah Haji Atau Cjh Kloter Pertama Provinsi Riau Tiba Di Embarkasi Haji Antara Provinsi Riau. Sejumlah Rangkaian Seperti Pemeriksaan Tes Kesehatan Dilakukan Oleh Cjh.

54 Cjh Kloter Pertama Provinsi Riau Ini Tiba Di Embarkasi Haji Antara Provinsi Riau Jalan Mekar Sari Kecamatan Bukit Raya Kota Pekanbaru Riau Sekitar Pukul 9:30 Wib. Rombongan Cjh Ini Datang Dari Kabupaten Kampar Menggunakan Armada Bus.

Sebelum Memasuki Ruang Kedatangan Embarkasi Haji Provinsi Riau Cjh Ini Harus Menerapkan Protoko Kesehatan Covid 19 Seperti Mencuci Tangan Menggunakan Handsanitizer Dan Cek Suhu Badan.

Setelah Menerima Arahan Dari Petugas Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Riau Cjh Kemudian Menjalani Serangkaian Pemeriksaan Kesehatan Seperti Pemeriksaan Tensi Dilakukan Oleh Perugas. Sementara Tes Swab Pcr Sudah Dilakukan Sebelumnya Sebelum Jamaah Tiba Di Embarkasi Haji Antara Provinsi Riau.

Setelah Melalui Pemeriksaan Kesehatan Cjh Kemudian Menerima Living Cost Haji Dan Menerima Gelang Identitas Calon Jamaah Haji.

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/300765/puluhan-cjh-jalani-pemeriksaan-di-embarkasi-haji-antara-provinsi-riau
Dianjurkan