BNPT: Jika Dibiarkan, Kelompok Khilafatul Muslimin Sangat Berbahaya

  • 2 tahun yang lalu
JAKARTA, KOMPAS.TV - Konferensi pers terkait kelompok Khilafatul Muslimin diadakan pada Kamis (16/6), pukul 12.00 WIB.

Polda Metro Jaya, TNI, sejumlah perwakilan Kementerian, hingga Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT) ikut hadir di dalamnya.

Secara khusus, BNPT menyebut bahwa pergerakan dan aktivitas kelompok Khilafatul Muslimin harus segera ditindak karena sangat berbahaya.

Ya, BNPT menjelaskan kronologi dan cara kelompok Khilafatul Muslimin menyebarkan paham.

Direktur Pembinaan Kemampuan BNPT, Wawan Ridwan mengungkap Khilafatul Muslimin menyebarkan pahamnya dengan cara yang tersembunyi.

Oleh karena itu, para pengikut kelompok tidak menyadari bahwa dirinya sedang menjadi korban.

Khilafatul Muslimin menyebarkan paham Khilafah dan menyasar ke berbagai spektrum kehidupan masyarakat; mulai dari ekonomi, politik, bahkan hingga pendidikan.

Semua paham ini disebarkan dalam diam, sebagaimana yang disebutkan oleh Irjen Fadil Imran, di mana Khilafatul Muslimin melakukan aksinya secara sembunyi-sembunyi.

Pangdam Jaya, Mayjen TNI Untung Budiharto menyebut, ormas Khilafatul Muslimin melanggar hukum dan bertentangan dengan Pancasila.

Khilafatul Muslimin juga melakukan propaganda agar masyarakat mengikuti paham mereka.

Pangdam mengimbau masyarakat berhati-hati agar tidak terjerumus dalam paham terlarang tersebut.

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/299684/bnpt-jika-dibiarkan-kelompok-khilafatul-muslimin-sangat-berbahaya

Dianjurkan