Tampil Perkasa, Timnas Indonesia Hajar Nepal 7-0 dan Lolos ke Piala Asia 2023

  • 2 years ago
Timnas Indonesia dipastikan lolos ke putaran final Piala Asia 2023.
Tiket itu disegel skuad asuhan Shin Tae-yong usai membungkam Nepal, 7-0 dalam laga pamungkas Grup A Kualifikasi Piala Asia 2023 di Stadion Jaber Al-Ahmad International, Kuwait, Rabu (15/6/2022) dini hari.
Timnas Indonesia lolos sebagai salah satu runner-up terbaiik di bawah Yordania yang memuncaki klasemen grup usai sebelumnya mengalahkan Kuwait.
Hasil itu sekaligus pelepas dahaga selama 16 tahun Timnas Indonesia kembali lolos ke putaran final Piala Asia setelah kali terakhir 2007 silam.
Tujuh gol timnas Indonesia dicetak Dimas Drajad pada menit ke-6, Witan Sulaeman (43' dan 81'), Fachruddin Aryanto (54'), Saddil Ramdani (55'), dan Elkan Baggot (80'), Marselino Ferdinan (90’).
Yordania memuncaki klasemen Grup A dengan sapu bersih kemenangan dari tiga laga. Sementara Indonesia meraih enam poin dari dua kali menang lawan Kuwait dan Nepal dan kalah dari Yordania.
 
 
Kontributor: Wahyu Aditya Aprilla

Recommended