Melihat Langsung Kondisi Jembatan Antilope yang Hampir Tertutup Girder Proyek KCIC

  • 2 tahun yang lalu
BEKASI, KOMPAS.TV - Jembatan antilope Bekasi masih ramai dilewati warga Kota Bekasi meski hampir tertutup pemasangan box girder proyek kereta cepat Jakarta-Bandung.

Kendaraan roda dua dan roda empat jenis sedan terus lalu lalang karena merasa akses jembatan alternatif cukup jauh.

Baca Juga Soal Video Viral Bernarasi Tol Becakayu Ambles, Ini Penjelasan PT KCIC di https://www.kompas.tv/article/298975/soal-video-viral-bernarasi-tol-becakayu-ambles-ini-penjelasan-pt-kcic

Baik pejalan kaki maupun pengendara motor terpaksa menundukkan kepala saat melintas jembatan penyeberangan antilope Kelurahan Jati Cempaka, Kota Bekasi.

Rendahnya girder membuat sejumlah kendaraan roda empat jenis minibus terpaksa di putar balik.

Warga berharap pihak KCIC segera membangun jembatan pengganti yang kini dalam pengerjaan agar bisa dilalui dengan aman.

Seperti apa kondisi di sana? Berikut liputan jurnalis KompasTV Putri Oktaviani dan juru kamera Riky Sultana dari Bekasi, Jawa Barat.

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/299086/melihat-langsung-kondisi-jembatan-antilope-yang-hampir-tertutup-girder-proyek-kcic

Dianjurkan