Simak! Ganjar Pranowo Jelaskan Kenapa Tarif Tiket Masuk Candi Borobudur Naik Harga
  • 2 tahun yang lalu
JAWA TENGAH, KOMPAS.TV - Gubernur Jawa Tengah (Jateng) Ganjar Pranowo menjelaskan rencana penetapan harga tiket masuk kawasan Candi Borobudur Rp750 ribu bagi wisatawan lokal.

Ganjar menyebut tarif Rp750 ribu dibebankan untuk wisatawan yang hendak naik ke bangunan Candi Borobudur. Sementara tiket masuk Candi Borobudur hanya Rp50 ribu.

Namun, wisatawan yang membayar tiket masuk Rp50 ribu hanya bisa masuk sampai di pelataran Borobudur. Mereka tak bisa naik ke area stupa.

Baca Juga Pewarta Foto Pekanbaru Bagikan Sembako Kepada Warga Tunanetra di https://www.kompas.tv/article/296125/pewarta-foto-pekanbaru-bagikan-sembako-kepada-warga-tunanetra

Ganjar mengatakan saat ini wisatawan masih belum diizinkan naik ke Candi. Mereka hanya boleh di kawasan pelataran Candi Borobudur.

Menurutnya, wacana tarif masuk sebesar Rp750 ribu bagi pelancong lokal dan US$100 bagi wisatawan mancanegara untuk membatasi jumlah pengunjung naik ke atas Candi.

Video Editor : Agung

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/296132/simak-ganjar-pranowo-jelaskan-kenapa-tarif-tiket-masuk-candi-borobudur-naik-harga
Dianjurkan