Puluhan Pasangan Mendadak Mewarnai di Pasar Malam, Publik: Bagus! Trennya Bantu Pedagang Kecil

  • 2 years ago
 TikTok bukan cuma merupakan platfotm berbagi video dan musik biasa. Seringkali, sebuah tren berkembang dan diminati banyak warganet, hingga mereka ramai-ramai membuat video pendek dengan ide-ide tak biasa.
Terbaru, saat ini banyak pasangan atau orang dewasa yang mendadak meramaikan pasar malam, untuk mencoba stan mewarnai, yang biasa dipenuhi oleh anak-anak.
Hal tersebut terlihat dalam sebuah video di TikTik yang diunggah akun @henyendrawati. Di mana, dalam video terlihat jika stan mewarnai di sebuah pasar malam dipenuhi oleh orang-orang dewasa, yang kebanyakan datang bersama pasangannya.
Mereka tampak seru dan fokus mewarnai beberapa karakter animasi yang akrab dengan anak-anak, yang dicetak di atas kanvas yang terbuat dari sterefoam.
Bukan tanpa alasan kini banyak pasangan memilih kegiatan tersebut untuk menghabiskan waktu bersama. Pasalnya, mereka menyebut jika kegiatan ini merupakan salah satu bentuk 'healing' yang tidak mengeluarkan banyak biaya.  "Mau heran, tapi kita semua korban TikTok," tulis akun tersebut. 
Harganya diketahui memang berkisar antara Rp10 ribu-Rp15 ribu. Setelah mewarnai bersama, gambar tersebut juga bisa dibawa pulang untuk kenang-kenangan.
 
VO/Video Editor: Ema/Yulita Futty

Recommended