Kronologi Bocah SD Versus Jambret di Lampung: HP Selamat, Alami Luka Tusuk di Pinggang

  • 2 tahun yang lalu
LAMPUNG, KOMPAS TV Seorang bocah SD berusia 13 tahun harus berhadapan dengan jambret saat berjalan ke tempat temannya.

Korban mampu menyelamatkan HP atau ponsel yang ia pegang, namun perlawanan dari jambret sempat melukainya.

Usai kejadian, korban menghampiri neneknya di rumah dan mengeluh kesakitan karena perutnya ditusuk.

Baca Juga Banjir Rob di Kawasan Pabrik Tanjung Emas Belum Surut di https://www.kompas.tv/article/294173/banjir-rob-di-kawasan-pabrik-tanjung-emas-belum-surut

"Ada orang mau minta HP, perutku ditusuk," ujar Suminah, nenek korban yang memperagakan korban setelah kejadian.

Korban langsung dilarikan ke rumah sakit karena luka tusuk di pinggang. Kini kondisi korban disebut telah membaik.

Sementara itu, polisi masih memburu pelaku dibantu warga setempat.

Video Editor: Vila Randita

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/294176/kronologi-bocah-sd-versus-jambret-di-lampung-hp-selamat-alami-luka-tusuk-di-pinggang

Dianjurkan