Jokowi Tolak Permintaan Zelensky Kirim Bantuan Senjata untuk Ukraina Lawan Rusia

  • 2 tahun yang lalu
JAKARTA, KOMPAS.TV - Presiden Jokowi mengungkapkan dirinya telah berkomunikasi dengan Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky.

Presiden Jokowi berkomunikasi lewat telepon dengan Presiden Zelensky pada 27 April 2022.

Dalam kesempatan tersebut, Presiden Jokowi menanyakan kondisi Ukraina yang tengah diinvasi oleh Rusia.

Baca Juga Jokowi Tolak Ukraina yang Minta Bantuan Persenjataan: Indonesia Melarang di https://www.kompas.tv/article/284650/jokowi-tolak-ukraina-yang-minta-bantuan-persenjataan-indonesia-melarang

Menurut Jokowi, Zelensky meminta bantuan persenjataan dari Indonesia untuk membantu Ukraina melawan Rusia.

Namun, Presiden Jokowi menolak permintaan Zelensky ini.

Presiden Jokowi beralasan sesuai dengan amanat konstitusi, Indonesia melarang bantuan persenjataan kepada Negara lain. Namun, Presiden Jokowi siap mengirimkan bantuan kemanusiaan.

"Saya menegaskan bahwa sesuai dengan amanat konstitusi Indonesia dan prinsip politik luar negeri Indonesia melarang pemberian bantuan persenjataan pada negara lain," tegas Jokowi.

Video Editor: Vila Randita


Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/284656/jokowi-tolak-permintaan-zelensky-kirim-bantuan-senjata-untuk-ukraina-lawan-rusia

Dianjurkan