Banjir Pujian, Tim SAR Alor Selamatkan Nelayan dari Pusaran Air Laut

  • 2 years ago
Tim SAR Basarnas mendapat pujian dari publik, setelah video mereka menyelamatkan seorang nelayan yang terjebak pusaran air di tengah laut viral di media-media sosial, Selasa (19/4/2022).
Dalam video yang diunggah akun Instagram @ntt.update tersebut, tampak seorang lelaki nelayan terjebak di tengah-tengah pusaran arus laut.
Perahu nelayan tersebut sudah terbalik dan ikut berputar-putar terbawa pusaran air laut. Nelayan dan perahunya sudah hampir tenggelam.
Setelahnya, video itu merekam Tim SAR Komodo Rescue datang dan berusaha menolong. Mereka melemparkan tali tambang ke dekat nelayan tersebut.
Menurut akun tersebut, peristiwa itu terjadi di Perairan Pulau Pantar, Anor, Nusa Tenggara Timur.
Berdasarkan keterangan Tim SAR, kondisi laut sedang dilanda air kencang sehingga memicu terjadinya pusaran air laut.
Warganet membanjiri kolom komentar unggahan itu dengan puji-pujian kepada Tim SAR yang berani melawan pusaran air laut untuk menyelamatkan seorang nelayan.
 
 
Kontributor: Arief Setyawan

Recommended