Jadi Kebanggaan, Masjid Istiqlal Raih Sertifikat EDGE yang Pertama di Dunia

  • 2 tahun yang lalu
Masjid Istiqlal merupakan masjid bersejarah yang ide pembangunannya dicetuskan oleh Presiden Soekarno. Sempat mengalami beberapa kali pemugaran dan kini Masjid Istiqlal menjadi satu-satunya masjid di dunia yang memperoleh sertifikat dari lembaga internasional karena memiliki desain yang berkelanjutan dan ramah lingkungan.
Sertifikat EDGE merupakan standar bangunan hijau dan sistem sertifikasi untuk membantu profesional dan para pelaku bangunan gedung dalam mewujudkan bangunan hijau dengan konsep ramah lingkungan yang terbukti menurunkan jejak karbon secara signifikan. Sertifikasi bangunan hijau EDGE sendiri telah berlangsung sejak tahun 2014 di 170 negara, termasuk salah satunya Indonesia. EDGE pun jadi standar bangunan hijau yang membantu negara-negara berkembang untuk memperhatikan aspek lingkungan utamanya jejak karbon saat mendirikan bangunan.
Penghargaan sertifikat EDGE sendiri diterima langsung oleh Imam Besar Masjid Istiqlal KH Nasaruddin Umar di Jakarta pada Rabu (06/04/2022) kemarin.
Ketua DPR RI, Puan Maharani menyebutkan, ini menjadi sebuah kebangaan bagi seluruh masyarakat Indonesia. Ia pun sangat terkesan dengan hasil renovasi terhadap masjid yang diinisiasi langsung oleh ayahnya yaitu Bung Karno. Seperti apa tampilan Masjid Istiqlal yang ramah lingkunan ini? Selengkapnya dalam video di atas.
Video Editor : Andika Bagus

Dianjurkan