Jembatan Ambrol Tergerus Aliran Sungai
  • 2 tahun yang lalu
MADIUN, KOMPAS.TV - Akibat derasnya arus banjir sungai, sebuah jembatan penghubung antar dusun di Kabupaten Madiun, Jawa Timur, Minggu (27/3/2022)malam, ambrol. Akibatnya, akses perekonomian warga terganggu.

Jembatan di Desa Klumutan, Kecamatan Saradan, Kabupaten Madiun ini, ambrol pada Minggu malam. Ambrolnya jembatan lantaran bagian penyangga di sisi timur jembatan ini, terkikis oleh luapan air sungai.

Jembatan yang dibangun 25 tahun yang lalu ini, menjadi salah satu akses penting bagi warga desa setempat, untuk menuju ke Kota Caruban. Saat ini, untuk mencegah hal yang tidak diinginkan, warga memasang bambu pembatas pada sisi jembatan agar tidak dilintasi oleh pengguna jalan.

Akibat ambrol nya jembatan ini, aktivitas ekonomi warga lima dusun yakni Dusun Sumberan, Bangle, Megurun, Jomblang Sambi, dan Bruwok, menjadi terganggu. Warga yang hendak melintas perpaksa harus memutar arah melalui jalan lain.

#beritamadiun

#jembatan

#jembatanambrol

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/274655/jembatan-ambrol-tergerus-aliran-sungai