Prajurit Korem 182/JO Sebrangkan Warga Lewati Banjir Di Fak-Fak

  • 2 tahun yang lalu
FAKFAK, KOMPAS.TV - Prajurit Korem 182/Jazira Onim dikerahkan untuk membantu masyarakat menyebrang di jalan trans Papua Barat penghubung kabupaten Fakfak dan Bintuni, akibat banjir dengan ketinggian mencapai 1 mater di distrik Bahamdandara kabupaten Fakfak.

Beginilah aksi prajurit Korem 182/JO saat membantu warga yang akan menyebrang dalam kondisi banjir mencapai 1 meter. Segala cara dilakukan agar warga dan kendaraan yang ditumpangi dapat melintas di jalan yang terendam air.

Dandim 1803 Fakfak mengatakan banjir ini dikarenakan hujan deras yang terjadi akhir-akhir ini, akibat tidak tersedianya drainase membuat air memenuhi jalan.

Masyarakat yang akan melintasi jalan tras tersebut mengatakan sudah 2 hari terpaksa harus menginap di distrik Bahamdandara karena tidak bisa menerjang banjir tersebut. Mereka merasa terbantukan dengan prajurit yang membantu menyebrangi mereka.

Selain membantu penyebrangan, prajurit juga menyiapkan makanan siap saji dan air bersih bagi warga yang terjebak banjir.

#FakfakPapuaBarat #KorbanBanjir #TNIPolri

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/265068/prajurit-korem-182-jo-sebrangkan-warga-lewati-banjir-di-fak-fak

Dianjurkan