Spanduk Penolakan Malang Halal City Dipasang Lagi

  • 2 tahun yang lalu
MALANG, KOMPAS.TV - Puluhan warga yang menamakan diri masyarakat Malang ini berkumpul di depan gedung DPRD Kota Malang, Senin (21/02/2022). Kedatangan warga ini masih terkait dengan gaduh Malang Halal City. Mereka memasang kembali spanduk penolakan terhadap Malang Halal City.

Ada dua spanduk yang dipasang di pagar gedung DPRD Kota Malang. Spanduk tersebut bertuliskan "Malang Kota Toleransi Milik Semua Agama" dan spanduk kedua bertuliskan "Malang Kota Pancasila Halal Untuk Semua Agama".

Ayu Wulandari, salah satu peserta aksi menjelaskan, pemasangan spanduk ini sudah ketiga kali dilakukan. Kedatangan mereka ini untuk menyampaikan kembali aspirasi mereka dan menegaskan bahwa mereka menolak Malang Halal City.

"Kenapa harus dipilah pilah, apa tujuannya, karena halal bagi satu masyarakat belum tentu halal bagi masyarakat lain tapi tidak perlu dipilah pilah" ujar Ayu.

Sementara itu Ketua DPRD Kota Malang I Made Rina Diana Kartika yang turut menemui massa menyampaikan, bahwa pihaknya menampung semua aspirasi masyarakat Kota Malang.

"Malang sebagai kota toleransi, pancasila kita sepakati bersama bukan untuk dibicarakan lagi, tapi suatu hal yang final dan wajib kita laksanakan dalam kehidupan sehari hari" terang Made.

Sebelumnya spanduk penolakan Malang Halal City juga terpasang di depan Balai Kota dan gedung DPRD Kota Malang. Spanduk tersebut viral di media sosial. Banyak warganet yang mempertanyakan maksud dari Malang Halal City.

#spandukmalanghalal #kotamalang

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/264119/spanduk-penolakan-malang-halal-city-dipasang-lagi

Dianjurkan