Siswa SMK Membuat Mobil Listrik Golf dan Pantai

  • 2 tahun yang lalu
SIDOARJO, KOMPAS.TV : Siswa sekolah menengah kejuruan swasta di Kabupaten Sidoarjo Jawa Timur sukses membuat dan menjual mobil bertenaga listrik. Bahkan pihak sekolah sudah menerima 8 pesanan mobil listrik dari pembeli.

Mobil listrik itu dibuat oleh sejumlah siswa SMK swasta di Kabupaten Sidoarjo Jawa Timur. Mobil listrik itu terbuat dari pipa berdiameter 3 milimeter, aki, instalasi listrik serta peralatan dan komponen lainnya.

Kepala Sekolah, Kisyanto mengatakan bahwa ide pembuatan mobil listrik tercetus sejak 6 bulan lalu, ketika ada teaching factory untuk siswa. Ternyata hasil karya siswa dari kegiatan tersebut menarik minat sekolah lainnya dan perguruan tinggi.

Baca Juga Inovasi Motor Listrik Hasil Konversi Siswa SMK Di Badung di https://www.kompas.tv/article/257482/inovasi-motor-listrik-hasil-konversi-siswa-smk-di-badung

Mobil listrik tersebut berspesifikasi trainer untuk keperluan di lapangan golf, pantai atau ruang lingkup kawasan yang membutuhkan kendaraan kecil.

Mobil listrik tersebut sudah dipesan oleh 8 lembaga di Jawa Timur. Dalam waktu dekat sudah harus jadi untuk dikirim ke pemesannya.

Pihak sekolah mematok harga antara 55 juta hingga 60 juta rupiah per unit. Namun harga tersebut bisa berubah tergantung dari tingkat kesulitan dan kelengkapan yang diinginkan oleh pemesan.


#MobilListrik #SiswaSMK #Sidoarjo

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/258512/siswa-smk-membuat-mobil-listrik-golf-dan-pantai