Peluncuran Ensiklopedia Kebudayaan Kawasan Danau Toba

  • 2 tahun yang lalu
MEDAN, KOMPAS.TV - Menutup rangkaian Program Pendukung Destinasi Pariwisata Super Prioritas Kawasan Danau Toba, Balai Pelestarian Nilai Budaya menggelar Malam Apresiasi Seni Budaya.

Gelaran ini juga sekaligus meluncurkan Ensiklopedia Kebudayaan Kawasan Danau Toba dan Album Lake Toba Traditional Music.

Program Destinasi Pariwisata Super Prioritas Kawasan Danau Toba yang menjadi fokus pemerintah dalam melakukan pembenahan kebudayaan sebagai sumber potensi dalam pengembangan pariwisata, telah berjalan selama 1 tahun terakhir.

Destinasi pariwisata super prioritas kawasan Danau Toba yang merupakan bagian program nasional ini, bukan hanya menyajikan keindahan alam, namun juga didukung dengan keberagaman kebudayaan di sekitar Danau Toba sebagai potensi yang masih kurang digali selama ini.

Program yang bertujuan untuk mendongkrak perekonomian masyarakat melalui peningkatan kegiatan kebudayaan sebagai sumber potensi pengembangan pariwisata, bekerjasama dengan masyarakat adat dan berbagai komunitas ini telah melakukan berbagai kegiatan, seperti atraksi komunitas budaya, festival musik tradisional, dan workshop manajemen pengelolaan desa adat dan sanggar seni. (*)

#danautoba #ensiklopediadanautoba #superprioritas #sumaterautara #sumut #medan #beritamedan #beritadaerah

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/244351/peluncuran-ensiklopedia-kebudayaan-kawasan-danau-toba

Dianjurkan