Bantu Satgas Covid Mahasiswa Terima Penghargaan

  • 2 tahun yang lalu
Surabaya, KompasTV Jawa Timur - Universitas Bhayangkara Surabaya , Ubhara memberikan penghargaan pahlawan muda dan pengakuan SKS akademik bagi Mahasiswa satuan tugas Satgas Covid-19 kampus. Penghargaan tersebut sebagai bentuk apresiasi kampus bagi Mahasiswanya yang turut andil dalam upaya pengentasan pandemi Covid-19 .

Terdata 43 orang Mahasiswa Ubhara yang tergabung dalam Satgas Covid-19 kampus dikukuhkan sebagai Pahlawan Muda, atas dedikasinya membantu penanganan Covid-19 di lingkungan kampus maupun di Surabaya. Para Mahasiswa ini terlibat langsung dalam proses edukasi Covid-19 ,tracing hingga mengawal proses vaksinasi Covid-19 baik bagi Mahasiswa di lingkungan kampus maupun warga sekitar.

Selain dikukuhkan sebagai Pahlawan Muda kampus, puluhan Satgas Covid-19 ini juga mendapatakan apresiasi pengakuan SKS akademik sesuai dengan masa bakti sosialnya sebagai Satgas Covid-19.

Dalam kesempatan tersebut, Rektor Ubhara, Edy Prawoto juga meresmikan kampus Ubhara sebagai kampus keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas), yang melibatkan Mahasiswa sebagai penegak kamtibmas di bawah pengawasan langsung Polda Jawa Timur.

#surabaya #jatim #mahasiswa #satgas #covid #polda

MEDIA SOSIAL KOMPAS TV JAWA TIMUR :

facebook :https://www.facebook.com/kompastvjawatimur

instagram :https://www.instagram.com/kompastvjatim

twitter :https://twitter.com/kompastvjatim

Artikel ini bisa dilihat di : https://jatim.kompas.tv/article/232903/bantu-satgas-covid-mahasiswa-terima-penghargaan

Dianjurkan