Inspiratif, Heni Sri Sundari Didik Anak-anak Petani Untuk Raih Kesuksesan
  • 2 tahun yang lalu
Bermanfaat bagi sesama bisa dilakukan dengan banyak cara. Seperti yang dicontohkan oleh Heni Sri Sundani saat merintis gerakan Anak Petani Cerdas. Heni harus memberi pengertian ke para orang tua bahwa pendidikan itu sangat penting untuk meraih kesuksesan.



Gerakan Anak Petani Cerdas difokuskan pada meningkatkan kemampuan literasi baca tulis, kemampuan berkomunikasi, kemampuan pertanian yang modern, hingga memberikan pembelajaran keterampilan komputer. Di luar itu diberikan juga pendidikan karakter untuk menciptakan akhlak yang baik dan mental yang kuat untuk bertahan di masa depan.



Anak Petani Cerdas didirikan tahun  2013. Kini Heni mengembangkan gerakan ini ke beberapa daerah di Indonesia seperti Lombok dan beberapa wilayah di Jawa Tengah. 8 ribu lebih anak telah menerima manfaat pendidikan dan seribu diantaranya mendapatkan beasiswa dan lulus menjadi sarjana.



Hai, Sobat Medcom.id! Kalau kamu punya video peristiwa menarik bisa mengirimkannya ke redaksi@medcom.id.

Inspiratif, Heni Sri Sundari Didik Anak-anak Petani Untuk Raih Kesuksesan
Dianjurkan