Jubir Menhan: Siap Kolaborasi dengan Panglima yang Baru

  • 3 tahun yang lalu
KOMPAS.TV - Joko Widodo akhirnya menjatuhkan pilihannya pada Jenderal Andika Perkasa sebagai calon Panglima TNI.

Andika Perkasa akan memiliki masa jabatan satu tahun hingga memasuki masa pensiun pada Desember 2022 nanti.

Surat presiden soal pencalonan panglima TNI siang tadi (03/11) diterima oleh Ketua DPR Puan Maharani.

Setelah menerima surat tersebut dari Menteri Sekretaris Negara Pratikno, Puan menjelaskan DPR akan menindaklanjuti surat itu.

DPR akan meminta Komisi I untuk melakukan pembahasan dan uji kepatutan dan klelayakan kepada calon Panglima TNI.

Proses ini akan memakan waktu paling lama 20 hari sejak nama calon panglima diajukan.

Baca Juga Ketua DPR: 5 Hari ke Depan Sudah Ada Keputusan Soal Panglima TNI yang Baru di https://www.kompas.tv/article/228420/ketua-dpr-5-hari-ke-depan-sudah-ada-keputusan-soal-panglima-tni-yang-baru

Setelah Presiden Joko Widodo memilih Jenderal Andika Perkasa sebagai calon Panglima TNI kini bursa calon Kepala Staf Angkatan Darat juga menjadi menarik.

Calon Kepala Staf Angkatan Darat biasanya perwira aktif TNI Angkatan Darat yang memiliki pangkat jenderal bintang tiga atau letjen.

Saat ini setidaknya ada 17 orang jenderal bintang tiga yang aktif di TNI Angkatan Darat dan bertugas di mabes TNI ataupun TNI AD.

Pengamat yang juga direktur Indonesia Intelligence Institute Ridlwan Habib menyarankan, jika sosok yang menggantikan andika perkasa sebagai KSAD adalah jenderal bintang tiga angkatan 1986 hingga 1987.

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/228449/jubir-menhan-siap-kolaborasi-dengan-panglima-yang-baru