Patung Presiden Pertama Indonesia Ir Soekarno Diresmikan di Polder Tawang

  • 3 years ago
Patung Presiden Pertama Indonesia Ir Soekarno di polder Tawang diresmikan, diharapkan dengan peresmian itu menambah juang pemuda untuk menghadapi pandemi serta menjadi icon baru di Kota Semarang

Patung Presiden Pertama Republik Indonesia Ir Soekarno diresmikan pada rabu sore oleh PT KAI, dalam peresmian itu dihadiri putri Ir Soekarno, Megawati Soekarno Putri secara virtual, Walikota Semarang, Kepala PT KAI DAOP 4 Semarang dan Forkopimda Kota Semarang

Patung dengan tinggi 18,5 meter itu berada di polder tawang atau tepat didepan stasiun tawang Kota Semarang, diharapkan dengan diresmikannya patung Ir Soekarno menambah daya tarik wisatawan ke Kota Semarang

Patung Ir Soekarno di buat seniman asal Bali, Ketut Winata, proses perancangan sendiri dari tahun 2018 dirakit tahun 2019 dan jadi di tahun 2021

Diharapkan patung Ir Soekarno menjadi icon baru di Kota Semarang dan menjadi semangat bagi pemuda untuk menghadapi kehidupan pandemi covid 19 seperti halnya presiden Ir Soekarno saat berjuang untuk kemerdekaan Indonesia

Recommended