Ada Apa dengan Timo Werner dan VAR?
  • 3 years ago
Pemain Chelsea, Timo Werner akhrinya bernapas lega ketika ia berhasil mencetak gol pertamanya di Liga Inggris musim ini. Saat The Blues petik kemenangan atas Southampton 3-1 di Stamford Bridge.

Sebenarnya, Werner bisa menyumbangkan dua gol di laga tersebut. Andai sundulannya yang tercipta di babak pertama tidak dianulir wasit lewat tayangan ulang VAR.

VAR (Video Assistant Referee) bagaikan mimpi buruk bagi mantan pemain RB Leipzig ini.

Asal tahu saja, VAR sudah menganulir banyak gol Werner musim ini.

Sejak bergabung dengan Chelsea pada Juni 2020, sejauh ini ada 16 gol Werner yang dibatalkan VAR.

Sebelumnya, pemain berusia 25 tahun pernah cetak dua gol kala menghadapi Leicester City musim lalu. Namun kedua gol tersebut dianulir setelah wasit melakukan pemeriksaan melalui Video Assistant Referee (VAR)

Mampukah Werner bangkit dari kutukan, agar dirinya tak dijuluki sebagai Mr.Timo 'VARner'

------------

Penulis : Febry Rachadi
VE: Fani G.
Recommended