Megawati Dapat Gelar Profesor Bidang Pertahanan

  • 3 tahun yang lalu
KOMPAS.TV - Presiden Ke-5 RI Megawati Soekarnoputri mendapat Gelar Profesor Kehormatan dengan status Guru Besar Tidak Tetap dari Universitas Pertahanan.

Gelar Profesor Kehormatan ini dianugerahkan kepada Megawati melalui sidang senat terbuka Universitas Pertahanan.

Dalam pidatonya, Mega menyoroti Pancasila sebagai dasar negara yang harus selalu bisa diaplikasikan dalam setiap zaman.

Menurutnya, Indonesia belum memiliki satu perencanaan yang berkelanjutan. Ucapan selamat juga datang dari Presiden Jokowi.

Presiden menyebut keputusan Unhan mengukuhkan Megawati sebagai Profesor Kehormatan Bidang Kepemimpinan Strategik sudah tepat.

Jokowi menyebut Megawati sudah teruji dalam memperjuangkan nasib wong cilik.

Dalam penganugerahan gelar profesor pada Megawati, sejumlah Menteri Dalam Kabinet Indonesia Maju tampak hadir, di antaraya menteri pertahanan Prabowo Subianto, Mendikbudristek, Nadiem Makarim, Menteri Sosial Tri Rismaharini dan sejumlah menteri lain.

Dianjurkan